Mulholland Drive (2001)

Film ini hampir selalu masuk ke seluruh artikel tentang mind-blowing movies yang saya baca. Yep, mind-blowing, sebuah “julukan” untuk film-film yang membuat otak anda meledak karena terlalu banyak berputar. Karena penasaran dengan seberapa banyak putaran otak saya, maka sayapun mencobanya tanpa sabuk pengaman.

Film ini bercerita tentang seorang wanita yang menjadi amnesia setelah mengalami kecelakaan mobil di Mulholland drive (jalan Mulholland). Wanita itu kemudian ditolong oleh seorang perempuan yang sedang meniti karir menjadi aktris Hollywood. Mereka berdua mencari berbagai petunjuk untuk mengembalikan ingatan dalam perjalanan antara mimpi dan realita.

Dor! Otak saya sudah menjadi balon hijau bahkan disaat filmnya belum usai. Film ini memiliki banyak twist yang sanggup melilit puluhan pembuluh darah di otak anda. Sebelum saya berkata lebih lanjut, saya angkat dua jempol untuk akting Naomi Watts di film ini. Berperan sebagai wanita polos, ia terlihat culun sekali. Saat menangis, ia sangat mengharukan. Saat marah ataupun galau, ia terlihat seperti psikopat. Saat berciuman, ia benar-benar jatuh cinta. Saat klimaksnya datang pun, seolah-olah tidak ada lagi klimaks selanjutnya.

Entah kenapa film ini mengingatkan saya akan permainan menyusun puzzle. Permainan yang membosankan jika anda mampu menyusun semua puzzle-nya menjadi sebuah gambar yang jelas . Menurut saya film ini tidak. Puzzle-nya tidak lengkap. Tapi justru disitulah serunya ketika anda menyusun puzzle dengan susunan yang tidak lengkap, anda justru balik bertanya, merasa dipermainkan, berfikir ulang, kemudian mencari-cari dimana letak susunannya walaupun akhirnya menyerah juga. Menyerah disini bukan menyerah mencari tahu kebenarannya, tapi anda menyerah karena anda menyadari bahwa semakin banyak anda mengetahui, semakin berkurang pula rasa kagum anda terhadap film itu. Ya, menyerahlah kepada David Lynch sang penyihir yang tidak akan pernah kehilangan kekuatannya.

Oiya, film ini termasuk ke jajaran 250 film hebat di IMDB, bertengger di urutan 244. David Lynch sendiri memenangi penghargaan Best Director di Cannes, Golden Globe, dan Toronto melalui film ini. Film ini juga memberikan banyak penghargaan untuk Naomi Watts.

Itulah serunya menonton film-film mind-blowing, menguras tenaga, melilit urat nadi, memutar otak, kemudian menyerah kepada kekaguman. Jika anda terus memaksa mencari-cari letak puzzle yang hilang, sama seperti mengambil kelas filsafat, suatu saat anda akan botak. Jadi, jika anda fikir Inception, Memento, atau Pulp Fiction sudah cukup membuat anda ketagihan menyusun puzzlenya, cobalah susun puzzle film ini. Jika anda berhasil menyusunnya, saya kasih balon merah muda dan biru. Anyway, selamat menonton dan peganglah otak anda erat-erat!

Sutradara: David Lynch

Aktor/aktris: Naomi Watts (Betty – wanita yang menolong), Laura Harring (Rita – wanita yang ditabrak), Justin Theroux (Adam), Ann Miller (Coco)

Tempat/waktu nonton: film unduhan/ bulan agustus

My personal rate: 8/10